Bacaan Dzikir Siang ; Arab Indonesia Terjemah dan Fadhilahnya

Diposting pada

Bacaan Dzikir Siang ; Arab Indonesia Terjemah dan Fadhilahnya – Pembaca Seiman yang kami muliakan. Fiqih.co.id pada halaman ini akan menuliskan Doa dan Dzikir siang. Mari kita ikuti saja uraiannya.

Daftar Isi

Bacaan Dzikir Siang ; Arab Indonesia Terjemah dan Fadhilahnya

Sebagai seorang muslim yang beriman, tentunya akan selalu dekat dengan Allah Ta’ala. Orang Beriman tidak akan mungkin bosan denga dzikir dan doa. Dengan demikian kami sajikan buat saudara seiman dzikir dalam uraian ini.

Mukadimah

السَّلَامُ عَلَيْكُمْ وَرَحْمَةُ اللهِ وَبَرَكَاتُهْ

الْحَمْدُ لِلّٰهِ اٰمَنَّا بِاللهِ وَ تَوَكَّلْنَا عَلَى اللهِ، وَ لَا حَوْلَ وَلَا قُوَّةَ إِلَّا بِاللهِ، صَلَاةُ اللهِ وَسَلَامُهُ عَلَى سَيِّدِنَا مُحَمَّدٍ وَءَالِهِ وَصَحْبِهَ اَجْمَعِيْنَ، أمَّا بَعْدُ

Saudarku semua yang kami banggakan, Para pembaca yang mudah-mudahan dirahmati Allah. In Syaa Allah Membaca materi ini akan dinalai ‘ibadah oleh Allah Ta’ala, Aamiin. Baiklah kita langsung saja pada tema kita dalam artikel ini yaitu Doa dan Dzikir Siang.

Bacaan Dzikir Siang

Dalam menuliskan bacaan dzikir siang ini kami akan menulisnya dengan dua tulisan. Dua tulisan itu adalah Arab dan Indonesia. Tujuannya adalah untuk membantu saudara saya yang kurang mahir membaca tulisan arab.

Tulisan Arab

اَللَّهُمَّ إِنِّيْ أَمْسَيْتُ أُشْهِدُكَ وَأُشْهِدُ حَمَلَةَ عَرْشِكَ، وَمَلاَئِكَتَكَ وَجَمِيْعَ خَلْقِكَ، أَنَّكَ أَنْتَ اللهُ لاَ إِلَـهَ إِلاَّ أَنْتَ وَحْدَكَ لاَ شَرِيْكَ لَكَ، وَأَنَّ مُحَمَّدًا عَبْدُكَ وَرَسُوْلُكَ

Tulisan Indonesia

Allahumma inni amsaytu usy-hiduka wa usy-hidu hamalata ‘arsyika wa malaa-ikatak wa jami’a kholqik, annaka antallahu laa ilaha illa anta wahdaka laa syariika lak, wa anna Muhammadan ‘abduka wa rosuuluk.

Makna Dao

 “Ya Allah, sesungguhnya aku di waktu petang ini mempersaksikan Engkau, malaikat yang memikul ‘Arys-Mu, malaikat-malaikat dan seluruh makhluk-Mu, bahwa sesungguhnya Engkau adalah Allah, tiada ilah yang berhak disembah kecuali Engkau semata, tiada sekutu bagi-Mu dan sesungguhnya Muhammad adalah hamba dan utusan-Mu.”

Penjelasan Ucapan Doa tersebut

Dalam lafadz dao tersebut terucapkan; “inni amsaytu usy-hiduka wa usy-hidu hamalata ‘arsyika”. Ucapan ini yang berarti; “sesungguhnya aku di waktu petang ini mempersaksikan Engkau”. Dan “aku mempersaksikan malaikat yang memikul ‘Arys-Mu”.

Ungkapan ini mari kita hayati!!, Jadi ungkapan tersebut adalah kesaksian diri kikta di hadapan Allah Ta’ala. Artinya tidak ada keraguan sedikit pun, penuh keyakinan pada Allah. Dansebagai kesaksiannya juga dengan penuh percaya pada Malaikat Allah Pembawa ‘Arasy. Dan ditambah pula dengan seluruh Malaikat serta Makhluk Allah.

Pernyataannya

Kemudian selanjutnya pada ungkapan; “annaka antallahu laa ilaha illa anta wahdaka laa syariika lak, wa anna Muhammadan ‘abduka wa rosuuluk”. Ungakapan ini adalah penegasan dan pengukuha ketauhidan pengucap kepada Allah Ta’ala. Jadi jika kita hayati dengan benar maka doa ini benar-benar bagus. Maka dari panjatan Dzikir dan doa siang ini jika diamalakan dengan ketulusan hati, maka faidahnya banyak sekali.

Fadhilah Dzikir Siang hari

Barangsiapa memanjatkan dzikir ini; pada siang hari dalam dengan penuh keyakinan, kemudian ia mati pada hari itu sebelum petang hari, maka ia termasuk penghuni surga. Dan siapa yang mengucapkannya di malam hari dengan penuh keyakinan, lalntas ia mati sebelum pagi, maka ia termasuk penghuni surga.

"Bacaan

Demikianlah penjelasan ringkas tentang; Bacaan Dzikir Siang ; Arab Indonesia Terjemah dan Fadhilahnya – Semoga tulisan ini memberikan bermanfaat dan menambah wawasan. Abaikan uraian ini bila pembaca kurang sependapat. Terimakasih atas kunjungannya. Wallahu ‘alam bish-showab.